Moka Logo
Moka Connect, Solusi Bisnis yang Lebih Efektif dan Efisien

Info Produk

Moka Connect, Solusi Bisnis yang Lebih Efektif dan Efisien

3 min
SintiaSintia

Moka Connect, Solusi Bisnis yang Lebih Efektif dan Efisien – Perkembangan teknologi telah mendorong berbagai aspek kehidupan menuju arah yang lebih baik, termasuk pula aspek bisnis yang menjadi motor penggerak ekonomi suatu bangsa.

Dengan pemanfaatan teknologi, sektor bisnis mampu berjalan dengan lebih efektif dan efisien dari sebelumnya. Dalam konteks Industri 4.0 saat ini, teknologi mumpuni pun dipercaya dapat menjadi standar baru untuk mendukung pengambilan keputusan secara real-time.

Sebagai contoh, teknologi memungkinkan bisnis untuk dapat mengumpulkan, mengolah, mengintegrasikan, dan menganalisis data secara otomatis melalui mesin. Kemudian, teknologi juga mampu meningkatkan produktivitas operasional bisnis lewat kecanggihan sistem API.

Apa itu API? Dikutip dari laman Codepolitan, API yang merupakan kepanjangan dari Application Programming Interface tidak lepas dari karakteristiknya yang memungkinkan dua platform saling berkomunikasi, terintegrasi, dan bertukar data secara otomatis.

Penggunaan API sendiri bertujuan untuk mempercepat pengembangan suatu fungsi sehingga para pemilik bisnis atau developer tidak perlu membuat aplikasi serupa dengan fitur yang sama.

Moka Connect, Solusi Bisnis yang Lebih Efektif dan Efisien (2) (1)

Maka dari itu, untuk menunjang berbagai kebutuhan bisnis Anda lewat penerapan API, Moka meluncurkan layanan Moka Connect yang bisa dinikmati setiap pebisnis. Apa itu Moka Connect dan bagaimana layanan ini bisa membantu bisnis Anda? Berikut pemaparan selengkapnya.


Apa itu Moka Connect?

Moka Connect adalah platform terbuka berbasis API (Application Programming Interface) untuk berbagai solusi bisnis.

Moka Connect mencakup dua layanan, yakni App Marketplace dan Private Solution. Meski App Marketplace dan Private Solution memiliki tujuan dan fungsi yang sama, cara kerjanya sedikit berbeda.

Moka Connect, Solusi Bisnis yang Lebih Efektif dan Efisien (1) (1)

App Marketplace sendiri adalah sebuah marketplace berisi berbagai aplikasi third party yang dikuratori oleh Moka. Berbagai pilihan aplikasi ini hadir di Backoffice dan siap untuk diintegrasikan sehingga nantinya pertukaran data antara aplikasi dan sistem Moka dapat berjalan dengan otomatis. Selengkapnya tentang App Marketplace dapat Anda temukan di sini.

Sementara itu, Private Solution adalah layanan yang ditujukan bagi Anda yang telah memiliki sistem API tersendiri dan menginginkan solusi yang lebih spesifik. Lewat layanan ini, Anda bisa mengelola dan mengombinasikan API guna menciptakan fungsi baru untuk memenuhi kebutuhan bisnis Anda. Dengan kata lain, Anda juga dapat mengintegrasikan aplikasi khusus yang sudah Anda miliki sebelumnya dengan sistem Moka. Untuk informasi lebih lanjut seputar Private Solution, Anda bisa temukan di sini.

Secara umum, Moka Connect dapat memberikan banyak value proposition bagi bisnis Anda.

Pertama, Moka Connect merupakan one stop solution bagi bisnis Anda karena segala macam solusi untuk memudahkan jalannya proses bisnis bisa ditemukan di App Marketplace atau dikembangkan bersama dengan Private Solution.

Kedua, Moka Connect menerapkan sistem Smart Integration yang mampu mengumpulkan, memindahkan, dan mengintegrasikan data secara efisien agar dapat memberikan solusi yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda.

Ketiga, Moka Connect memungkinkan pertukaran data yang terjadi via API sistem Moka, yang mana dijaga dengan sistem pengamanan yang kuat dan andal.


Baik Pemilik Bisnis Maupun Developer Aplikasi Dapat Merasakan Manfaat Moka Connect

Moka Connect pun bisa mendatangkan manfaat bagi dua pihak, yaitu merchant yang sudah menggunakan Moka dan para developer aplikasi. Berikut uraian manfaat Moka Connect bagi masing-masing pihak.

1. Bagi merchant Moka

Bagi merchant yang sudah menggunakan sistem Moka POS, layanan Moka Connect dapat membantu Anda mencari dan menemukan beragam solusi untuk membantu bisnis berkembang, baik itu melalui App Marketplace ataupun Private Solution.

Sebagai contoh:

  1. App Marketplace: Avocado Lovers mengintegrasikan sistem Moka POS dengan aplikasi Jurnal untuk pembukuan real-time karena tidak ada pemindahan data penjualan secara manual dari kasir. Dengan demikian, kemungkinan adanya human error dan biaya-biaya yang timbul darinya pun bisa dihindari.
  2. Private Solution: Loko Cafe mengintegrasikan Moka POS dengan sistem pribadi mereka untuk efisiensi operasional bisnis karena mengaktifkan Online Order dan Kitchen Display.

Di sisi lain, Moka Connect yang cepat dan efisien pun juga bantu Anda memusatkan segala data dari beragam sumber sehingga pengambilan keputusan bisnis bisa lebih mudah.

2. Bagi developer aplikasi 

Bagi Anda developer aplikasi, bergabung dengan Moka Connect memberikan kesempatan bisnis baru bagi Anda. Terdapat potensi pasar yang besar karena saat ini aplikasi kasir Moka telah digunakan oleh lebih dari 40.000 merchant yang melek teknologi dan cash flow yang baik.

Dengan demikian, Moka Connect dapat menjadi sumber pemasukan baru yang dapat dimanfaatkan developer untuk terus mengembangkan dirinya. Seiring berjalannya waktu, Anda pun dapat membangun kredibilitas diri Anda sebagai developer dengan bergabung dalam jaringan Moka, sebuah ekosistem bisnis yang sedang berkembang pesat.

Itu dia penjelasan tentang Moka Connect. Sederet manfaatnya menggambarkan betapa sistem Moka POS dapat membuat operasional bisnis Anda berjalan dengan lebih cepat, efektif, dan efisien. Ada fleksibilitas yang ditawarkan oleh sistem Moka agar bisnis Anda bisa lebih cekatan dalam menjawab kompetisi dan juga kebutuhan konsumen. Jadi, bagi Anda yang belum bergabung bersama Moka, inilah saat yang tepat!

Jika Anda saat ini sudah menggunakan sistem kasir Moka, silakan cek Moka Connect di Back Office Moka Anda sekarang juga untuk merasakan langsung kemudahan yang ditawarkan.

Namun, jika Anda adalah developer aplikasi, pemilik bisnis yang sudah memiliki tim developer sendiri dan ingin bergabung dengan ekosistem Moka, atau pun pemilik bisnis yang masih mencari sistem kasir yang tepat untuk bisnis Anda, jangan ragu untuk mengirimkan email ke [email protected]. Selamat mencoba!

 

Help Center Moka (1)

Social Media Share :
Sintia

Sintia

Suka baca buku dan jalan-jalan.