Moka Logo
100+ Contoh Nama Toko Online yang Bagus untuk Bisnis

Tips Bisnis

100+ Contoh Nama Toko Online yang Bagus untuk Bisnis

6 min
SaminaSamina

100+ Contoh Nama Toko Online yang Bagus untuk Bisnis Anda – Membuat nama toko online atau brand adalah satu tantangan besar dalam memulai bisnis. Terkesan sepele, tapi tidak mudah menyusun dan memutuskan nama toko online yang sesuai dengan visi bisnis Anda. Bahkan ketika ide dan konsep bisnis sudah melekat di otak dan tersusun rapi, membuat nama untuk usaha Anda tidaklah mudah.

Dalam hal marketing, pemberian nama toko online menjadi tantangan tersendiri. Selain berpengaruh terhadap kelangsungan usaha Anda, pengusaha harus ekstra kreatif dalam memberikan nama agar bisa mendapat username dan display name yang unik serta mudah diingat dan dicari pelanggan.

Ingin tahu dan dapat inspirasi lebih lanjut? Yuk, simak 100 contoh nama toko online yang bagus untuk bisnis Anda serta tips-tips bermanfaatnya!

Pentingnya Nama Toko Bagi Bisnis Anda

membuat toko online 1 - Strategi Promosi Penjualan Toko Online untuk Pebisnis Pemula - tips jualan online di marketplace- Contoh Nama Toko Online untuk Bisnis

Setiap keputusan dalam menyusun rencana bisnis perlu dipertimbangkan secara matang-matang. Termasuk dalam perkara memberi nama toko. Penamaan merek dan toko untuk bisnis bukanlah hal yang mudah untuk direalisasikan.

Berikut adalah tiga alasan utama mengapa penamaan toko juga tak kalah pentingnya dengan penentuan strategi bisnis lainnya.

1. Indikator Kepercayaan Pelanggan

Marty Neumeier dalam The Brand Gap menyatakan bahwa merek yang memiliki reputasi adalah merek yang menjanjikan sehingga publik percaya akan merek tersebut. Nama toko online Anda adalah bagian dari branding merek produk atau jasa Anda.

Maka dari itu, penting untuk membentuk persepsi yang baik serta kepercayaan pelanggan melalui penamaan toko Anda. Namun, membuat nama toko online tidak melulu tentang pemilihan kata atau makna kamus dan asosiasi yang ada dari kata-kata yang Anda pilih.

Ingat, toko online Anda juga butuh kata kunci yang unik agar mudah diingat, dicari dan tidak kesulitan saat memilih username toko online.

Baca juga: 15 Peluang Bisnis Ritel Tahun 2021 dengan Keuntungan Maksimal

2. Penentu Konsep dan Level Ekspansi Bisnis

Penamaan toko juga sangat menentukan konsep bisnis Anda. Tidak hanya pada saat mulai bisnis tetapi juga jadi penentu seberapa jauh Anda dapat memperluas bisnis Anda dengan nama tersebut. Penamaan adalah langkah awal bagi Anda untuk membentuk branding merk Anda.

Meski penggantian nama bisa dilakukan dengan mudah, sulit bagi perusahaan untuk mengubahnya tanpa menghambat bisnis Anda. Usaha untuk mempertahankan atau bahkan membangun ulang reputasi merk atau toko Anda perlu ditingkatkan dan memakan efektivitas bisnis Anda.

3. Penentu Cara Interaksi Anda dengan Pelanggan

Mungkin bagi Anda nama toko atau brand tidak terlalu penting dan bisa diganti kapan saja. Namun, nama yang Anda buat mempunyai peran besar dalam menentukan cara pelanggan atau klien Anda berinteraksi dengan brand Anda.

Nama yang unik dan catchy bisa menjadi daya tarik toko Anda, membuat pelanggan ingin tahu lebih banyak tentang usaha Anda. Nama yang unik juga membuat perusahaan Anda lebih menonjol dan mudah diingat. 

Baca juga: Ini Caranya Membuat Pelanggan Baru Langsung Mempercayai Usaha Anda

Itulah kira-kira tiga faktor utama kenapa nama toko penting bagi usaha Anda. Agar bisnis Anda berjalan sesuai dengan konsep yang Anda inginkan dan dapat berkembang dengan baik, Anda juga perlu mengetahui hal-hal apa saja yang perlu dipertimbangkan dalam membuat nama toko online. Untuk mengetahui lebih lanjut, simak bahasan berikut ya!


Apakah Nama Toko Online dengan Akun Media Sosial Harus Sama?

pebisnis yang memiliki toko online - 6 Strategi Bisnis di Era New Normal demi Penjualan Maksimal

Keseragaman adalah salah satu syarat yang harus dipenuhi dalam membangun sebuah konsep. Dengan keseragaman nama toko online dan akun media sosial brand Anda, usaha Anda akan lebih mudah dikenal, diingat, dan dicari di internet.

Namun, keseragaman nama ini semakin sulit dicapai karena banyak pula pesaing dan individu yang sudah lebih dahulu membuat akun dengan nama yang Anda incar. Maka dari itu, penting bagi Anda menyiapkan banyak ide dan elemen yang kira-kira bisa dijadikan penanda keseragaman untuk usaha Anda.

Baca juga: Tips Membuat Nama Toko Menarik Beserta Contohnya


Bagaimana Kalau Nama Toko Sama dengan yang Lain?

Kesamaan nama toko sebaiknya dihindari. Untuk menghindari hal tersebut, lakukan pencarian yang menyeluruh dan siapkan banyak alternatif nama jika sialnya ditemukan nama toko yang sama.

Sebaik mungkin hindari kejadian ini. Jika hal ini terjadi, pelanggan Anda akan kesulitan mencari informasi toko online Anda. Utamakan juga ketersediaan username media sosial atau domain web dalam memberi nama toko online agar tidak mengalami kejadian seperti ini.


Apakah Nama Toko Harus Mencerminkan Produk atau Jasa yang Dijual?

Sebelum Anda mulai membuat daftar nama untuk toko Anda, perlu diketahui bahwa ada tiga jenis penamaan yang bisa Anda terapkan. Mengutip dari Tech in Asia, tiga tipe tersebut adalah penamaan literal, metaphoric, dan fanciful. Nah, ketiga tipe penamaan tersebut memiliki tujuan dan cara penggambaran citra perusahaan yang berbeda.

Baca juga: 6 Alasan Mengapa Tanggapan Konsumen Penting Bagi Usaha Anda

Penamaan literal atau secara harfiah jelas menyantumkan fungsi dan kualitas barang atau jasa yang Anda jual, seperti Kentucky Fried Chicken.

Namun, penamaan tipe ini juga memerlukan branding yang kuat agar tidak kalah menonjol dengan nama-nama toko lainnya yang memiliki kemiripan. Jika bisnis yang Anda pilih mempunyai banyak kompetitor, sebaiknya hindari penamaan literal.

Penamaan fanciful (penamaan indah) tidak sama sekali menjelaskan produk atau jasa yang dijual, seperti Starbucks dan Nike.

Penamaan yang tidak deskriptif ini memberi keleluasaan pengusaha dalam membangun identitas dan cerita untuk nama tersebut. Penamaan ini cocok untuk toko atau brand baru, tapi perlu pemasaran yang kuat agar lebih dikenal dan diingat konsumen.

Sementara itu, penamaan metaphoric menggambarkan sekilas fungsi produk dan mengandalkan teknik emosional konsumen, seperti Air Jordan dan Facebook.

Baca juga: Kisah 10 Pengusaha Sukses yang Memulai Bisnis Mereka dari Nol

Dilihat dari ketiga jenis penamaan tersebut, tidak ada rumus tetap dalam penamaan ini. Ketiga cara jenis penamaan bisa Anda pilih selama sesuai dengan konsep dan temuan-temuan yang Anda dapatkan.

Semua kembali lagi terhadap tujuan dan rencana bisnis Anda. Kepada siapa Anda akan menjual jasa atau produk Anda. Tetapkan tujuan dan rencana tersebut.

Siapkan banyak back up plan, lalu lakukan research secara menyeluruh. Dari research itulah yang jadi faktor penentu bagaimana Anda harus membuat nama toko Anda.


Langkah Membuat Nama Toko yang Bagus

membuat toko online

Nama toko Anda memiliki pengaruh langsung terhadap persepsi perusahaan Anda. Maka dari itu, penting untuk melibatkan persona dan keunikan dalam nama toko Anda. Supaya penamaan toko Anda terlaksana dengan efektif, yuk simak langkah-langkahnya berikut!

Baca juga: 7 Tips Finansial untuk Pebisnis yang Baru Ingin Membuka Usaha

1. Bangun Strategi dengan Baik

Tentukan alur penamaan toko Anda agar prosesnya tetap efektif. Cantumkan poin apa saja yang ingin Anda capai melalui penamaan ini. Tentukan jenis penamaan yang ingin Anda kembangkan, apakah penamaan yang deskriptif, membuat kata baru, menggunakan nama pendiri, dan lain sebagainya. Buatlah kriteria-kriteria untuk nama yang Anda buat agar mudah untuk diseleksi.

2. Ketahui Target Konsumen

Cari tahu lebih dalam siapa target pemasaran barang atau jasa Anda. Buatlah nama yang sesuai dengan cara pandang dan apa yang disukai konsumen Anda. Untuk mengetahui hal ini, Anda bisa coba baca kolom komentar brand-brand atau toko online terkenal yang satu bidang dengan usaha Anda. Di sana, Anda bisa lihat pola pikir serta cara calon konsumen Anda berinteraksi dengan brand tersebut.

3. Ajak Rekan Untuk Brainstorming

Supaya tidak memakan waktu, buatlah tim kecil untuk melakukan sesi brainstorming. Anda bisa mengajak rekan kerja atau teman, baik yang familiar dengan produk yang akan Anda jual maupun tidak.

Sebelum memulai brainstorming, ceritakan produk atau jasa apa yang akan dijual, ceritakan juga fungsi, konsep yang ingin Anda bangun, serta target pemasaran usaha Anda.

Beri waktu kepada masing-masing anggota tim untuk membuat list nama toko. Selanjutnya, pilih nama yang sudah dibuat lalu diskusikan lebih lanjut mengenai kelebihan dan kekurangannya.

4. Cek Ketersediaan Username

Setelah brainstorm untuk membuat nama toko dan mendiskusikan potensinya, buatlah daftar username unik dari nama-nama pilihan tim Anda. Cek ketersediaan setiap username yang Anda buat. Selagi pengecekan ini, Anda juga bisa mencari tahu lebih lanjut mengenai kompetitor bisnis Anda dan lihat juga apakah nama pilihan Anda memiliki kemiripan dengan toko lain atau tidak.

Baca juga: 25 Ide Bisnis Online dan Offline Buat Tambah Cuan 2021

5. Lakukan Uji Coba

Selesai menemukan username yang cocok dan tersedia, saatnya untuk uji coba pilihan nama tersebut. Pastikan nama pilihan Anda mudah disebut, enak didengar, tidak membingungkan, sesuai dengan personality brand Anda. Lalu, lakukan evaluasi terhadap semua pilihan yang ada dengan tim Anda atau rekan Anda lainnya.

Itulah beberapa langkah efektif untuk menentukan nama toko online Anda. Dari beberapa poin tersebut, mencari inspirasi sesuai dengan data konsumen adalah kunci untuk mendapat nama toko online yang baik. Supaya ide dan inspirasi tetap datang, yuk simak 100 contoh nama toko online berikut!


100+ Contoh Nama Toko Online

konten media sosial bisnis retail (1) - cara menghapus background foto produk - Contoh Nama Toko Online untuk Bisnis

Masih bingung dan perlu inspirasi untuk nama toko online Anda? Berikut 100 contoh nama toko online untuk bisnis Food and Beverage, Retail, dan Service Anda. Semoga dapat membantu Anda dalam brainstorming, ya!

Bisnis Food and Beverage

1. organicfood.id
2. thehealthy.essentials
3. sweet_savory_byMaria
4. aldian_eatery
5. yumyoghurt.id
6. jualkue.id
7. jualbahanmasak.id
8. jajankeju.co
9. waroengsayur.id
10. frozenfood.by.nana
11. jajankuebalok.id
12. createyourcake.id
13. masakanibu.co
14. pusatpestapasta.id
15. seaesaw.co
16. kuahcuanki
17. MinumYo.ID
18. kue.aromanis.ID
19. kopitalis.co
20. maubento.id
21. cabeinaja.id
22. fitplate_catering
23. kfood_yeoboseyo
24. sugarsegar.id
25. jayapotatohauss
26, jajanmecinyuk
27. cookies_dapuria
28. kudapkudapan.id
29. krina.co
30. pusatparsel.inc
31. belisayur.inc
32. granolove.co
33. forevergrain.id
34. BanaNana.inc
35. sayurfit.co
36. makansukasuka.id
37. camilanio
38. pastaria.id
39. gomilkbath
40. bobspopcorn
41. frozenbites
42. savorybar
43. selasarcake
44. cupbento.id
45. makanseblak

Bisnis Ritel

1. chiclook.inc
2. heaventee.id
3. mafootwear.co
4. jajanbukulagi
5. wakmari_batik
6. indostreetwear.inc
7. hipwear_byhope
8. playmono.id
9. walkoway.id
10. retrogoods.co
11.  manito.fashion
12. sewangi.co
13. ecofitwear.id
14. almarigoods
15. basichijabi.id
16. cherrycup.accessories
17. kimino.kimono
18. wearflashy
19. allsizematters.id
20. lovelybeads
21. kembangjelita
22. patternwear.id
23. batiksemasa
24. allthingsjeans.co
25. wearleather
26. restyourcase.id
27. drawella.shoes
28. bertenun.store
29. essentia.skincare
30. fineskinery
31. dearyou.id
32. kaluna.co
33. spacecatmod
34. tabbygoods
35. naturcares

Bisnis Service

1. transliterati
2. makeupbyputri.co
3. plantae.studio
4. malika.printing
5. cetakin.id
6. anterindong.id
7. go_aircon
8. liburanaja.yuk
9. tolongmasakin.id
10. yanaphotography.co
11. wordbyword_id
12. maksima.studio
13. laundria.inc
14. pastibersih.id
15. jastipinaja.co
16. cleancut.laundry
17. homesanitary.id
18. capturial.studio
19. doyourthing.co
20. omelas_laundry
21. studiopeony.id
22. callalily_florist
23. kyukyu.nails
24. sandra_beauty_bar
25. pop salon
26. max barbershop
27. creativo.creative.studio
28. dara.lashes
29. bright.dental.care
30. lara.skin.treatment

Itulah beberapa contoh nama toko online yang bagus dan bisa Anda jadikan inspirasi. Apa pun nama toko Anda nantinya, terus kembangkan dan jaga citra bisnis Anda dengan memberikan kualitas pelayanan dan produk terbaik Anda. Tentu saja, salah satunya ialah dengan jualan online lewat GoStore!

GoStore adalah platform yang dapat Anda gunakan untuk membuat website toko online yang dapat mempermudah transaksi penjualan di berbagai channel, termasuk di media sosial. Dengan GoStore, Anda punya kesempatan lebih luas untuk meraih pelanggan lebih banyak!

Mau coba GoStore sekarang dan buktikan sendiri bagaimana Anda bisa tambah penjualan lewat paltform ini?

Social Media Share :
Samina

Samina

Penulis di Blog Moka.